Tuesday, March 19, 2019

7 Dosa Besar Menurut Mahatma Gandhi

"Mahatma Gandhi mengatakan ada 7 dosa besar di dunia"

1. Kaya tanpa kerja (wealth without work)
2. Kesenangan tanpa kata/suara hati (pleasure without conscience)
3. Pengetahuan tanpa karakter (Knowledge without character)
4. Perdagangan tanpa moral (Commerce without morality)
5. Ilmu tanpa kemanusiaan (Science without humanity)
6. Ibadah tanpa pengorbanan (Workship without sacrifice)
7. Politik tanpa prinsip (Politics without principle)

Puisi #5 Siapa Dia

"Siapa Dia"


Dalam kubah hitam aku hadir, diam, hidup, terdengar, degup jantungnya, suaranya.
Siapa Dia?

Dalam kubah hitam ku meronta, kilat cahaya memaksaku menggapainya,
aku mengerang dan menangis,
ku keluar dari kubah hitam yang meringis,
lelah dan menangis.
Siapa Dia?

Dalam dunia yang kini terang, silau mataku, sering tertutup mataku, tapi ku dengar selalu suaranya, setiap pagi, siang, malam, berada di dekatku.
Siapa Dia?

Setiap lapar, kekecewaan, kegelisahan, kesedihan menghadapku, selalu ada usaha tuk memenuhi dan membuatku tersenyum.
Siapa Dia?

Kakiku yang lemah, jatuh dan jatuh lagi,
Selalu ada tangan yang menggapaiku, siaga membantuku, tangan yang mengeratku dan membawaku melihat pemandangan dunia.
Siapa Dia?

Pakaianku, makananku, sakitku, inginku, kecemasanku, amarahku, sedihku, sedianya untuk membantuku dan menghapus sakitku.
Siapa Dia?

Dia yang mengandung dalam lemahnya,
Dia yang melahirkan dalam sakitnya,
Dia yang membesarkan dalam lelahnya,
Dia yang berjuang demi bahagianya,
Dia yang menatap dan menyiapkan masa depan untuk anaknya,
Dia yang tua karena usahanya demi anak-anaknya.


"Dia yang memiliki predikat Terhormat, biasa dipanggilnya Ibu, Ibu, Ibu."

Jakarta, 29 Agustus 2018

Monday, March 18, 2019

As a Volunteer Asian Games 2018

As a Volunteer Asian Games 2018


I'm Sari, in Asian Games event, i'm as a volunteer spesific job ticketing (Redemption). Lucky i'm over there, can joining with all people, have a good friends, and i learn how to payment system in ticketing with card machine, etc.

Now it's 11.50 pm, i still stay in Bus Shelter Kuningan Barat, Jakarta and still use volunteer uniform. Actually, past ago when i was a waitress, from my heart, i want to learn how to use card machine, learn about transaction with machine. Yeah, i mean as a casir and you know from this event i learn it. So, greedy.

This evening, i meet my friends in Kebon Jeruk. I meet Ikbal, Awal, and his girlfriend (Yayang). So, happy to meet and sharing with them, and so proud to see our friends can be successful, amin. I hope that our relationship as friend, never break up. Amin.           


Bus Shelter Kuningan Barat, Jakarta
19 Agustus 2018                                                 
I Miss You 


Apa yang harus ku lakukan ketika rasa rindu menyelimutiku.Apa yang harus ku lakukan ketika wajahmu selalu terbayang dalam pikiranku.Apa yang harus ku lakukan ketika setiap doa telah ku haturkan pada-Nya untuk kebaikanmu.Apa yang harus ku lakukan ketika rasa sedih tak bisa bertemu dengannya menumpuk dalam benakku.

Berpikir positif adalah caraku.Husnudzon adalah pilihanku.Meminta pada Tuhan adalah bujukku.Bertemu dengannya adalah harapku.Semoga dipertemukan dan dikumpulkan oleh-Nya di tempat terbaik-Nya..........Amin
Kalau Tak Ingat



Kalau tak ingat pada-Mu, inginku berucap semauku
Kalau tak ingat pada-Mu, inginku berlaku semauku
Kalau tak ingat pada-Mu, inginku berbusana semauku
Kalau tak ingat pada-Mu, inginku mengingkari perintah-Mu
Kalau tak ingat pada-Mu, inginku hidup semauku
Kalau tak ingat pada-Mu, inginku berhenti dalam rantai yang membelengguku ini
Kalau tak ingat pada-Mu, lidahku lincah dalam setiap langkah kata demi kata


Kalau tak ingat akan janji-Mu Lebur sudah harapku
Kalau tak ingat akan peringatan-Mu Gelaplah sudah hidupku
Kalau tak ingat akan hadir-Mu, Berulahlah aku semauku
Kalau tak ada Engkau Ya Allah dalam Sanubariku,
Matilah Aku..........................



Closing Ceremony Asian Games At GBK
Jakarta, 2 September 2018

Saturday, March 16, 2019

Cinta Dalam Diam


Cinta Dalam Diam


Aku mencinta dalam diamku
Aku mendamba seseorang di depanku
Aku membisu di depan hatiku


Ku sabarkan hatiku pada-Mu
Ku tenangkan baraku pada-Mu
Dengan harap Kau padamkan gejolakku
Engkau tenangkan ombakku
Dan Engkau lapangkan hatiku


Jakarta, 26 November 2018

Tentang Rasa #2


Satu waktu ketika bertemu,
Keyakinan akan hinggap dalam hatimu,
Tentang satu hal yang kau cari,
Tentang keraguan yang selama ini menghinggapi.


Akan ada saatnya airmatamu ditampungnya.
Akan ada saatnya kasihmu diberikan untuknya.
Akan ada saatnya kau mengenali dirinya.
Tanpa keraguan, kesulitan, dan ketidakpercayaan.


Pilihan manusia hanyalah sebatas saja.
Tapi, pilihan Tuhanlah yang utama.


"Maka, dekatilah diri-Nya untuk mendapatkan-Nya"


Stasiun Citayam, Bogor
22 Januari 2019




Minggu Malam



Jalan Panjang.............
Mengayunkan Langkah.

Pertemuan Kilas Memutas Waktu...............
Kebetulan yang Bukan Kebetulan,,,,,,,adalah bagian dari Rencana-Nya.

Sendiri tak mengosongkan hati.
Bagi sang pemuji.
Ditemani oleh Zat yang menemani di malam hari.
Bulu kuduk tak berdiri, Ciuti keberadaan diri.
Mematung, Melayang, dan Mengabadikan..........




Kuningan Barat, 
Bus Shelter, 24.00 WIB
DALAM RINDU



Jika Rindu memiliki nyawa
Mungkin ia akan keluar menyeruak dalam dada

Jika Rindu adalah nestapa
Mungkin semua akan menjauhi dan meninggalkannya

Jika Rindu dalam lamunan adalah larangan
Mungkin saja itu sebagai jalan mengisi kekosongan

Jika Rindu adalah lara
Mungkin yang dibutuhkan adalah sebuah pertemuan

Jika Rindu adalah kesalahan
Mungkiin saja itu cara mendapat jawaban

Jika Rindu adalah kesakitan dan penyesalan 
Mungkin itu adalah jalan menuju kebahagiaan

Jika Rindu adalah rasa ingin bersatu
Mungkin kehangatan memang t'lah lama menunggu




"Dan jika Rindu adalah dalam sebuah penantian, Maka Pertemuan adalah sebuah jawaban yang patut untuk Dirindukan"





Bandung, 19 Maret 2019

Kutipan Ir. Soekarno Bapak Presiden RI Ke-1, Bapak Berkharisma, Pemimpin yang Disegani Dunia

  1.    1. Kita bangsa besar, kita bukan bangsa tempe. Kita tidak akan mengemis, kita tidak akan minta-minta apalagi jika bantuan-bantuan ...